SEDIKIT MENGUBAH PERSPEKTIF, BISA MENGUBAH PENILAIAN YANG BESAR

Sumber gambar: Quora

Pernahkah kamu berubah pemikiran terhadap suatu hal karena memiliki perspektif lain yang tidak pernah terpikir sebelumnya? Pastinya pernah dong. Misalnya saja kamu memiliki teman sekelas yang tidak begitu akrab dan tidak tertarik untuk menjadi sahabat tapi ketika kamu lebih mengenal orang itu malah bisa menjadi sahabat dekat, atau mungkin ketika kamu menilai suatu barang sepertinya tidak bagus tapi setelah mengetahui kegunaannya ternyata pemikiranmu berubah tentang barang tersebut.

Tiap orang pasti memiliki sudut pandangnya masing-masing terhadap suatu hal, bagaimana dia memandang dunia ini dan dirinya sendiri. Hal ini bisa dipengaruhi oleh apa yang orang tersebut percayai, pengetahuan orang tersebut yang diajarkan oleh orang lain seperti orang tua, guru, teman atau dari hasil pemikirannya sendiri.

Pemikiran orang juga mempengaruhi bagaimana orang tersebut merasakan perasaan dalam dirinya, pemikiran yang positif membuat emosi yang positif pula seperti senang, bahagia, merasa bersyukur, dsb. Sebaliknya pemikiran negatif akan memunculkan perasaan negatif seperti takut, khawatir, sedih, dsb. Tiap orang memiliki penilaiannya masing-masing dan memiliki hal yang dianggap baik atau buruk, oleh karena itu hal yang disukai atau tidak disukai juga berbeda dan itu wajar tergantung bagaimana kita menilai.

Tapi apakah kita termasuk orang yang bisa menilai sesuatu dari banyak sudut pandang dan bisa bersikap luwes atau orang yang tidak bisa melihat dari banyak sisi dan menjadi kaku? Mengubah sudut pandang kadang bisa sangat diperlukan lho, apalagi kalau suatu pemikiran kita yang lalu sudah tidak relevan untuk diterapkan di masa kini. Mengubah sudut pandang bisa membuat kita berpikir berbeda tentang orang lain yang mungkin sebelumnya tidak pernah kita pikirkan dan hanya menilai dari sisi terluarnya saja. Dengan begitu kita bisa lebih banyak belajar dan memiliki pemikiran yang terbuka tentang suatu hal atau orang lain, mungkin saja ide baru juga muncul kalau kita mencoba perspektif yang berbeda. Menyenangkan bukan kalau kita bisa ‘melihat’ sesuatu yang sebelumnya tidak pernah kita lihat?

Sumber: Pexel

Apakah kamu punya pengalaman mengubah sudut pandang yang mengubah penilainmu terhadap suatu hal atau seseorang? Atau mungkin kamu pernah mengubah sudut pandang yang mengubah bagaimana caramu memandang hidup dan diri sendiri yang secara tidak langsung mengubah hidupmu.

“Everything we hear is an opinion, not a fact. Everything we see is perspective, not the truth.”

“Semua yang kita dengar adalah pendapat, bukan fakta. Semua yang kita lihat adalah perspektif, bukan kebenaran.”

Marcus Aurelius

Thanks for reading!